Prodi Teknologi Pendidikan Meriahkan Wisuda Universitas Veteran Bangun Nusantara

Universitas Veteran Bangun Nusantara melaksanakan acara wisuda ahli madya ke-4, sarjana ke-50, dan magister ke-20 pada tanggal 10 November 2022. Acara tersebut diikuti oleh 622 wisudawan dan wisudawati yang bertempat di Auditorium Universitas Veteran Bangun Nusantara. Acara wisuda yang dilakukan secara luring tersebut, menerapkan prokes yang ketat dalam pelaksanaannya. Wisudawan dan wisudawati yang menghadiri acara tersebut diwajibkan menggunakan masker.

Program studi Teknologi Pendidikan merupakan salah satu program studi yang mengikuti acara wisuda tersebut dan melepaskan sebanyak 6 mahasiswa. 3 mahasiswa dinyatakan lulus dengan predikat Cumlaude, dan salah satunya menjadi lulusan terbaik program studi teknologi pendidikan.

Kegiatan wisuda juga Ibu Rektor Univet Bantara, Prof. Dr. Farida Nugrahani, M.Hum memberikan sambutan mengucapkan selamat kepada 622 wisudawan dan berharap agar para wisudawan dapat mengamalkan ilmu pengetahuan dan ketrampilan yang telah dipelajari bagi kehidupan khususnya saat masuk ke dunia kerja.

Rektor menambahkan, Univet Bantara juga menerapkan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) untuk menghasilkan lulusan dengan kompetensi yang diterima masyarakat dan memenuhi kebutuhan dunia kerja.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *