TP.FKIP.UNIVETBANTARA.AC.ID ~ Sabtu kemarin ( 20 oktober 2018) pukul 08.00-11.00 wib, Dosen Prodi Teknologi Pendidikan Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo memberikan sosialisasi kepada 70 Mahasiswa dari Fakultas Ekonomi.
Sosialisasi bertema ” Kreativ Klass” merupakan wadah sosialisasi Program Kreatif Mahasiswa ( PKM ) Ekonomi Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo. Dibuka langsung oleh Bapak Purwanto,SE.M.M. selaku Wakil Dekan Fakultas Ekonomi
Foto: Sosialisasi PKM Fakultas Ekonomi
Pemateri diisi langsung oleh Dosen Teknologi Pendidikan yaitu Bapak Singgih Subiyantoro,M.Pd. Adapun materi-materi yang disosialisasikan untuk Program Kreatif Mahasiswa (PKM) ada 7 bidang sebagai berikut :
1. PKM-P , merupakan program penelitian yang bertujuan untuk mengidentifikasi faktor penentu produk, menemukan hubungan sebab akibat, merumuskan metode pembelajaran, memodifikasi produk eksisting dll.
2. PKM-T , Program teknologi/manajemen bagi industry berskala mikro/kecil dan menengah yang menyangkut masyarakat luas dan sesuai dengan kebutuhan calon mitra program.
3. PKM-K , Program pengembangan keterampilan mahasiswa dalam berwirausaha dan berorientasi pada profit.
4. PKM-M , Program bantuan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni dalm upaya peningkatan kinerja, membangun keterampilan usaha, penataan dan perbaikan lingkungan hingga sosialisasi penggunaan obar secara rasional.
5. PKM-KC , Program penciptaan yang didasari atas karsa dan nalar mahasiswa, bersifat kontruktif serta menghasilkan suatu sistem, desain, model/barang atau prototype dan sejenisnya.
6. PKM-AI , Program penulisan artikel ilmiah yang bersumber dari suatu kegiatan mahasiswa dalam bidang pendidikan.
7. PKM-GT , Program penulisan artikel ilmiah yang bersumber dari ide atau gagasan kelompok mahasiswa.
Selanjutnya ada penyampaian pengalaman dari Nuri Suryani (Mahasiswa Ilmu Komunikasi, pernah lolos PKM 2017) tentang pengalamannya membuat proposal sampai melaporkan kegiatan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dan memberikan upaya-upaya agar bisa lolos PKM.