Sukoharjo – Senin, 26 Juni 2023 Program Studi Teknologi Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Veteran Bangun Nusantara mengumumkan Juara lomba fotografi. Program Studi Teknologi Pendidikan mengadakan lomba fotografi tingkat internal untuk Mahasiswa Program Studi Teknologi Pendidikan dengan tujuan untuk mengembagkan diri serta megasah kemampuan Mahasiswa dibidang fotografi. Kegiatan lomba ini merupakan kegiatan lanjutan setelah diadakannya Kuliah Praktisi Fotografi. Lomba fotografi ini bertema “Pendidikan Karakter”. Dengan tema Pendidikan Karakter diharapkan Mahasiswa dapat melatih individu secara menyeluruh (holistik) agar memiliki karakter yang kuat, bukan hanya untuk menjadi pembelajar sepanjang hidup, tetapi juga untuk mengembangkan semua potensi Mahasiswa dengan seimbang serta optimal dalam hal spiritual, emosional, intelektual, sosial, dan jasmani.
Aspek yang dinilai dari hasil karya fotografi mahasiswa yaitu fokus gambar, pencahayaan, komposisi, kesesuaian karya dengan tema dan orisinilitas karya (tanpa editing). Mahasiswa diberi waktu 2 minggu untuk mengumpulkan hasil karyanya paling lambat pengumpulan Selasa, 20 Juni 2023. Pada hari senin, 26 juni 2023 Program Studi Teknologi Pendidikan mengumumkan juara lomba fotografi yaitu Juara 1 diraih oleh Sari Aisyah Ramadani dari semester 4, Juara 2 diraih oleh Nita Nurbaiti dari Semester 4 dan juara 3 diraih oleh Ratri Sugma Wigati dari semester 2. Program Studi Teknologi Pendidikan berharap dengan diadakannya lomba ini dapat menambah semangat mahasiswa dalam belajar dan meraih prestasi di kegiatan maupuan lomba lainnya.