Sukoharjo – Senin, 26 Juni 2023 Program Studi Teknologi Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu PendidikanUniversitas Veteran Bangun Nusantara mengadakan kegiatan Kuliah Dosen Tamu. Kuliah Dosen Tamu merupakan kegiatan pembelajaran yang dilakukan oleh dosen maupun praktisi dari luar lingkungan perguruan tinggi dan ahli di bidang tertentu yang diundang dalam rangka mentransformasikan ilmu kepada mahasiswa. Pada kesempatan ini Program Studi Teknologi Pendidikan mendatangkan Dosen Teknologi Pendidikan dari Universitas Sebelas Maret yaitu Bapak Dr. Eka Budhi Santosa, M.Pd.  dan Praktisi Pengembang Teknologi Pembelajaran dari Universitas Sebelas Maret yaitu Bapak Sakroni, M.Pd.

Kuliah dosen tamu ini bertujuan untuk menambah pengetahuan dan keterampilan mahasiswa pada mata kuliah Desain Pembelajaran dan  mata kuliah Etika profesi Teknologi Pendidikan. Para mahasiwa sangat semangat mengikuti kuliah dosen tamu, terlihat saat sesi tanya jawab mahasiswa sangat antusias bertanya kepada pemateri. Diakhir acara pemateri memberikan buku secara gratis kepada 2 mahasiswa sebagai reward semangat dan antusias mahasiswa dalam mengikuti kuliah dosen tamu ini. Program Studi Teknologi Pendidikan berharap dengan diadakan kegiatan kuliah dosen tamu ini dapat meningkatkan kerja sama dengan kampus lain, meningkatkan mutu lulusan, serta bermanfaat juga bagi dosen dalam meningkatkan mutu pembelajaran.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *